PENGENALAN AKAN KEFIR GRAINS

Selamat Datang di weblog KEFIR KITA / 4 ALL.


Kepada Yth.

Seluruh Pengunjung

KEFIR KITA / 4 All.


Pertama-tama saya dengan senang hati memberikan salam kepada Anda para pengunjung di manapun Anda berada.

Pengenalan akan Kefir Grains.

I. Apa itu Kefir?

Kefir berasal dari kata 'Keif' dari bahasa Turki yang artinya sensasi yang menyenangkan. Kefir adalah minuman fermentasi baik dari bahan susu atau larutan gula yang bersoda lembut,yang menyegarkan sebagai alternatif minuman kesehatan.

Sebutan-sebutan bagi Kefir dan butiran2xnya.

- Tibicos
- Japanese Water Crystals
- Bulgaros
- Sugar Kefir Grains ( SKG )
- Pitz ( German )
- Kefir D'Fruita ( Italian )
- California Bees & masih banyak sebutan yang lain. 

II.Kefir Grains sendiri ada 2 jenis :

- Water Kefir Grains ( Dried & Fresh Water Kefir Grains )
- Milk Kefir Grains ( Dried & Fresh Milk Kefir Grains )


Tipe dari Kefir Grains itu sendiri :         

- Dried Kefir Grains
- Fresh/Live Kefir Grains                                                                           

Kami di sini menawarkan ke-2 nya. Adapun perbedaan dari keduanya sebagai berikut :

- Fresh Kefir Grains lebih cepat mencapai keseimbangannya kembali dan dapat menghasilkan kefir yang siap dikonsumsi /diminum hanya dalam beberapa hari setelah pengiriman.
- Dried Kefir Grains adalah pilihan terbaik untuk anda apabila kefir grains tidak langsung digunakan khususnya untuk pengiriman jarak jauh/lintas negara yang memerlukan waktu lebih dari 1 minggu, jenis ini memerlukan waktu lebih lama untuk mencapai keseimbangannya kembali ( re-balance ).

III. Keuntungan yang didapat dari Kefir sebagai pengganti dari     suplemen probiotik.

Produk fermentasi seperti Kefir dapat sebagai makanan Fungsional karena mereka memberikan enzim-enzim, nutrisi yang mudah dicerna, asam-asam amino, vitamin dan mineral, kalori/energi serta jutaan probiotik.

IV. Mengapa Kefir baik bagi kesehatan?

Kefir mengandung enzim-enzim berguna, gula yang mudah dicerna, asam-asam bermanfaat, vitamin & mineral-mineral.
Water Kefir memperlengkapi tubuh kita dengan berjuta-juta bakteri & ragi yang menguntungkan.
Beberapa studi membenarkan Kefir sebagai anti mutan dan membantu mengendalikan radikal-radikal bebas di dalam tubuh, asam folat ( Vit. B ) meningkat dengan memperpanjang waktu fermentasi. Beberapa orang membiarkan Kefir berada pada suhu ruang atau pendingin beberapa hari untuk menambah kandungan asam folat & Vit. B sebelum meminumnya ( hal ini juga akan menambah tingkat rasa asam ). Kefir juga membantu mengurangi serta menormalkan tekanan darah dan kolesterol, beberapa orang merasa terbantu pencernaannya menjadi lebih baik, yang lain merasa lebih energik,dlsbnya.

V. Kontribusi untuk mendapatkan Kefir Grains.

Untuk mengadopsi Kefir Grains maka anda perlu memberikan kontribusi kepada kami baik itu untuk Fresh Kefir Grains maupun Dried Kefir Grains.

Mengapa harus memberikan kontribusi dan tidak gratis, karena :

1. Kami mendatangkan Kefir Grains itu sendiri untuk dibudayakan.
2. Kami merawat dan memberi makan Grains secara rutin & berkesinambungan.
3. Kami juga mengadopsikan Grains kami untuk Teman,Tetangga, dan Keluarga.


VI. Mempelajari lebih lanjut mengenai segala seluk beluk Kefir Grains, kami merekomendasikan link yang sangat bagus sebagai bahan pembelajaran.

Website ini amat sangat bagus dan sangat direkomendasikan oleh banyak kalangan sebagai sumber informasi yang berbobot.



DOM'S KEFIR IN-SITE

KEFIR GRAINS INFO


HOW TO MAKE KEFIR


PERINGATAN ( WARNING ).

Kami sangat menganjurkan kepada siapa pun untuk tidak melakukan transaksi pada link-link yang kami rekomendasikan.

VII. Kontak Kami :

Bagi anda yang berminat dan perlu informasi lebih lanjut mengenai kontribusi adopsi Kefir Grains silahkan dengan senang hati berkirim surel pada alamat kami :
                               KEFIR KITA / 4 ALL



Tidak ada komentar:

Posting Komentar